Citilink Buka Penerbangan Reguler Ke China Setiap Hari

Citilink
Maskapai penerbangan Citilink Indonesia | Foto : instagram citilink
Mari berbagi

JoSS, JAKARTA – Guna meminimalkan kerugian akibat melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar AS, maskapai penerbangan Citilink Indonesia bakal mengoperasikan penerbangan regular ke tiga kota di China setiap hari.

Direktur Utama Citilink Indonesia Juliandra Nurtjahjo mengatakan penerbangan reguler ke Cina akan dilakukan pada akhir Oktober 2018. Pesawat akan dioperasikan setiap hari dari dan menuju ke tiga kota di China yaitu Xiamen, Kunming, dan Nanjang.

Menurut dia, ekspansi ke rute internasional merupakan salah satu cara perusahaan menghadapi tekanan terhadap rupiah. Seperti diketahui dalam sepekan terakhir, mata uang Indonesia berada pada level kritis nyaris tembus Rp15.000 per dolar AS.

Dia menjelaskan penerbangan internasional salah satu cara perusahaan untuk memitigasi dampak depresi rupiah yaitu dengan menarik pendapatan dalam bentuk valuta asing.

“Ini (pembukaan rute reguler ke China) adalah bagian dari cara perusahaan memitigasi dampak terhadap depresiasi rupiah, sehingga kami harus banyak menarik pendapatan dalam bentuk valuta asing,” ujarnya seusai penandatanganan kerja sama General Sales Agent dengan Megacap di Hotel Kempinsky Jakarta, Jumat (7/9) seperti dikutip dari CNN.

Lebih lanjut dia menjelaskan depresiasi rupiah, mengerek biaya operasional perusahaan terutama biaya sewa pesawat dan bahan bakar. Namun, Juliandra tak menyebutkan seberapa kerugian yang disebabkan oleh pelemahan rupiah saat ini.

Baca juga : Airnav Optimalkan Jalur Penerbangan Selatan Jawa

Selain itu, ekspansi penerbangan Citilink ke China juga merupakan bentuk dukungan maskapai terhadap program Pemerintah untuk mendapatkan target 20 juta wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia sebelum 2019.

Potensi wisatawan dari China sangat besar. Sepanjang paruh pertama tahun ini, sebut Juliandra, setidaknya ada 78 juta wisman dari daratan China yang berlibur ke luar negeri. Namun, wisman yang datang ke Indonesia masih minim. Tahun lalu, hanya 1,9 juta wisman China yang berkunjung ke Indonesia.

Nantinya, tidak menutup kemungkinan maskapai bakal merambah ke kota-kota lain di China. Penerbangan menuju China akan diterbangi baik dari Jakarta maupun Denpasar, dan nantinya akan merambah ke Manado.

Sebelumnya, Citilink Indonesia juga telah melakukan penerbangan charter ke beberapa kota di China yang bekerja sama dengan pencharter di China.

Dengan ekspansi ke China, Citilink kini memiliki lima rute internasional setelah sebelumnya melakukan ekpansi layanan rute internasional di kawasan Asia, Denpasar – Dili dan Jakarta – Penang.

Di tempat yang sama, Komisaris Garuda Indonesia Chairal Tanjung mendukung ekspansi yang dilakukan oleh anak usahanya. Ke depan, Chairal berharap Citilink bisa menjadi tulang punggung penghasil profit bagi bisnis Garuda.

“Semoga dengan rute penerbangan ini, saya berharap, bisa memberikan manfaat kepada China dan Indonesia, baik untuk pertukaran turis, bisnis, maupun untuk kepentingan-kepentingan lain,” ujarnya.

Untuk menunjang ekspansi, Citilink melakukan kerja sama dengan Megacap selaku agen penjualan untuk penerbangan Citilink di China. Penandatangan kerja sama dilakukan oleh Juliandra dan Chairman Megacap Kevin Chen yang dihadiri oleh jajaran manajemen Citilink dan Megacap Aviation Service. (lna)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*