Kunjungan Wisatawan Mancanegara ke Jogja Minim, Ini Penyebabnya

wisatawan
Tugu Yogyakarta | Foto : instagram dmz_asjus (dmz agus's)
Mari berbagi

JoSS, GUNUNGKIDUL – Menteri Pariwisata Republik Indonesia Arif Yahya menilai belum tersedianya bandara internasional yang memadai di Yogyakarta menjadi penyebab minimnya tingkat kunjungan wisatawan mancanegara di wilayah ini.

Arif menambahkan perkembangan pariwisata DIY belum didukung bandara yang memadai, di mana Bandara Adisutjitop kapasitas pengguna jasa sebanyak 1,2 juta penumpang, namun saat ini mencapai 6 juta penumpang.

Menurut dia, pertumbuhan kunjungan jumlah wisata mancanegara di Daerah Istimewa Yogyakarta masih rendah karena belum didukung bandara yang memadai bagi pesawat luar negeri.

“Kita harus akui pariwisata DIY terganjal keberadaan bandara yang belum mampu menampung penumpang dalam jumlah banyak,” kata Arif Selasa (31/7), seperti yang dikutip dari Antara.

Dia menambahkan, keberadaan bandara yang belum mendukung pariwisata menyebabkan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman)masih rendah.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), pada 2012 hanya 197.751 wisman, 2013 sebanyak 235.893 wisman, 2014 sebanyak 254.213 wisman, 2015 sebanyak 308.485 wisman, 2016 sebanyak 355.313 wisman dan 2017 sebanyak 385.000 wisman.

“Hal ini, perlu adanya perhatian semua pihak, khususnya Kemenpar,” katanya.

Saat ini, untuk mendukung perkembangan pariwisata DIY dan Jawa Tengah, pemerintah pusat melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat membangun jalan tol Semarang-Solo dan Yogyakarta-Bawen, Semarang, serta Yogyakarta-Solo. Selanjutnya Bandara Internasional Yogyakarta dan kereta bandara Adisumarmo Solo.

Kemenpar sendiri mengembangkan program wisata Joglo Semar atau Yogyakarta-Solo-Semarang. “Pembangunan infrastruktur dan program pariwisata ini diharapkan wisata di DIY dan Jateng tumbuh dengan pesat, dan wisman yang datang terus bertambah,” katanya.

Baca juga : Kawasan Wisata Borobudur Bakal Cicipi Aspal Plastik

Sementara itu, Pemerintah Kabupaten Gunung Kidul, berharap Kementerian Pariwisata membantu penataan kawasan pantai selatan di wilayah itu.

Bupati Gunung Kidul Badingah di Gunung Kidul, Selasa, mengatakan panjang pantai Gunung Kidul sekitar 72 kilometer, dengan 32 titik wisata yang dikembangkan, sehingga membutuhkan anggaran dalam penataan kawasan pantai selatan.

“Kami sudah mengajukan proposal penataaan kawasan pantai selatan, tapi Kementerian Pariwisata (Kemempar) belum meresponnya. Kami menunggu dipanggil Pak Menteri Arif Yahya untuk memaparkan rencana penataan kawasan selatan pantai di Gunung Kidul,” kata Badingah dalam dialog nasional ‘Indonesia Maju’ yang dihadiri Menpar Arief Yahya, dan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Eko Putro Sadjojo di GOR Siyono.

Ia mengatakan saat ini, wisata pantai menjadi unggulan destinasi wisata Gunung Kidul. Saat ini, pemkab sudah menyusun rencana induk pengembangan kawasan pantai selatan dan pembangunan infrastrukturnya.

Kendala utama pengembangan dan penataan wisata pantai, yakni masih adanya bangunan di kawasan sempadan pantai yang dibangun masyarakat dan pelaku wisata setempat. Hal ini membuat pemkab kesulitan dalam menertibkan atau menata kawasan pantai selatan. (lna)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*