Jalan Sunyi WO Ngesti Pandawa, Sepak Terjang “Juragan” Wayang Orang yang Ciptakan Persaingan Antar WO

Ilustrasi | Foto: flickr.com/badroe zaman
Mari berbagi
Bambang Iss Wirya

Banyak berdirinya kelompok wayang orang pada tahun 60, 70 dan 80 an saat itu menjadikan munculnya suasana persaingan antarperkumpulan dalam merebut penonton, Maka perpindahan pemain antar kelompok wayang akhirnya menjadi sangat biasa.

Seperti tergambarkan, persaingan dalam merebut penonton berlangsung ketat antara tiga perkumpulan kesenian saat itu, yakni Ngesti Pandawa, Sriwanito dan Wahyu Budoyo.

Bisa dicatat ada beberapa pemain yang sebelumnya ada di kelompok WO Wahyu Budoyo kemudian berpindah ke Ngesti Pandawa, sebut saja Djoko Gembur (pemeran Rahwana), Mbak Mis (Misinem) yang biasa memerankan Srikandi dan Sumbadra, Surjadi Santoso (sekarang berperan Patih Sengkuni dan Narada), Sukarti (pesinden), Tutik (pemeran Arjuna dan Srikandi) atau Agus Wibakso (sekarang perperan Werkudara).

Persaingan dan perpindah pemain wayang orang itu memunculkan kabar ketika industri wayang orang ini pernah dikuasai para juragan (pemilik modal), iklim “bon” pemain ini menjadi isu yang panas. Tak jarang seorang juragan menyewa centeng (bodyguard) yang bekerja dipihak juragan untuk mengawasi lalu-lalangnya pemain dari kelompok satu ke kelompok yang lain.

Fenomena juragan ini merebak, karena saat itu pertunjukan seni sudah bisa dikategorikan sebagai kegiatan industri. Banyak perkumpulan “dikuasai” oleh para pemilik modal dan menjalankan usahanya dengan semangat dagang pula.

Adapun produk yang dijual adalah para seniman panggung sendiri. Semakin sebuah grup seni memiliki seniman yang mumpuni, maka semakin besar pula usahanya itu.

Benarkah mengelola kesenian sama dengan mengelola sebuah usaha dagang?

Perkumpulan lainnya yang dahulu terkenal adalah Sriwanito. Perkumpulan ini didirikan oleh 2 bersaudara keturunan Tionghoa. Juk Hwa dan Kong Hwa Ana tahun 1935 mereka memboyong perkumpuan wayang orang itu dari Temanggung ke Semarang selanjutnya bermukim di Kp Buangan dimana pada setiap diadakan pementasan selalu mendapat sambutan hangat. Baru sekitar tahun 1954 mereka menempati gedung baru di sebelah barat Pasar Dargo. Namun dalam perjalanan perjalanan selanjutnya banyak menimbulkan masalah terutama soal keuangan dan pada akhirnya menimbulkan perpecahan dan terpaksa mengakhiri eksistensimnya di tahun 1989. (Jongkie Tio: 51)

Baca juga: Jalan Sunyi WO Ngesti Pandawa, Fenomena “Susuk”, Pesona Ragawi Menebar Aura Para Bintang Panggung

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*