BRI Ikutkan Buruh Gendong Beringharjo Jogja Ke BPJS Kesehatan

Mari berbagi

JoSS, JOGJA – Bank Rakyat Indonesia (BRI) mengikutsertakan buruh gendong Pasar Beringharjo Jogja menjadi peserta asuransi kesehatan yang dikelola BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial) Kesehatan melalui Program CSR (corporate social responsibility)-nya. Para buruh gendong yang terkenal sebagai obyek foto dan sering tampil di majalah dan koran itu, BRI membayar premi keanggotaannya selama satu tahun kepesertaan.

Direktur Perluasan dan Pelayanan Peserta BPJS Kesehatan, Andayani Budi Lestari, mengatakan biaya kepesertaan para buruh gendong dalam Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) selama satu tahun akan dibayarkan pihak ketiga, yakni BRI dalam program CSR-nya. “Kami memang menggandeng BRI untuk program ini,” kata Andayani, di Jogja, Jumat (18/5).

Saat ini di Pasar Beringharjo tercatat sedikitnya ada 250 buruh gendong, yang sebagian besar adalah kaum perempuan. Sementara di pasar lain seperti Giwangan hanya ada 135 orang, Pasar Gamping 44 orang dan Pasar Kranggan 13 orang. Data itu sempat dirilis lembaga swadaya masyarakat yang mendampingi kaum pekerja. Para buruh gendong tersebut bergabung dalam Paguyuban Buruh Gendong Sayuk Rukun Jogja.

Memang buruh gendong di Beringharjo tidak hanya terdiri dari kaum perempuan, namun ada pula yang pria. Persoalannya, beberapa buruh gendong menjadi perhatian karena banyak yang sudah berumur di atas 50 tahun. Mereka biasanya harus memanggul beban antara 20 – 50 kg, namun kadangkala harus memanggul sampai 70 kg. Sekali angkut upahnya antara Rp 2 ribu sampai Rp 10 ribu, tergantumg kerelaan orang yang dibantu

Andayani mengungkapkan, program CSR BRI tidak hanya mengikut-sertakan buruh gendong menjadi peserta JKN, tapi juga menyertakan kalangan pedagang kecil dan pengemudi becak. Apa yang dilakukan BRI, kata dia, menunjukkan kepedulian yang tinggi karena bersedia menyalurkan donasi untuk membayarkan kepesertaan JKN kepada pelaku ekonomi kecil di Pasar Beringharjo yang sebelumnya tak tersentuh jaminan kesehatan.

Baca juga : Ramadan Pasar Beringharjo Tetap Buka Hingga Malam

Dia mengakui kalau sebagian besar penerima donasi di Pasar Beringharjo adalah warga dari luar daerah yang setiap hari beraktivitas di Pasar Beringharjo, tapi itu tak masalah. Dituturkan, capaian kepesertaan JKN di Kota Jogja sudah cukup tinggi, bahkan melebihi rata-rata kepesertaan tingkat nasional. Di Kota Jogja ada 395.079 orang peserta JKN dari total jumlah penduduk 410.921 jiwa. “Capaian kepesertaan JKN di Kota Yogyakarta sudah mencapai 96,14 persen lebih tinggi dari capaian nasional 76 persen,” katanya.

Sementara itu Direktur Hubungan Kelembagaan BRI, Sis Apik Wijayanto, mengatakan program tersebut dilakukan karena seluruh masyarakat membutuhkan jaminan kesehatan. “Program ini akan terus kami tingkatkan. Bagaimanapun, kesehatan akan mendukung produktivitas kerja,” kata Sis Apik.

Wakil Wali Kota Yogyakarta, Heroe Poerwadi menyambut baik langkah yang dilakukan BRI dan BPJS Kesehatan di wilayahnya. Heroe mengatakan kesehatan masyarakat yang baik dan terjamin akan mempercepat pencapaian program kerja pemerintah, termasuk pengentasan kemiskinan. (ant/awo)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*