Pemkab Kulonprogo Usulkan 3 Exit Tol Jogja-Cilacap

Ilustrasi | Foto: google
Mari berbagi

JoSS, JOGJA – Pemerintah Kabupaten Kulonprogo mengusulkan tiga pintu keluar (exit tol) pada ruas Jogja-Cilacap. Tiga wilayah itu yakni  di Temon atau dekat dengan gerbang Yogyakarta International Airport (YIA), dekat RSUD Wates serta di sekitar jalan Sentolo-Klangon, Kecamatan Sentolo.

Kepala Pekerjaan Umum, Perumahan, dan Kawasan Pemukiman Kabupaten Kulon Progo Gusdi Hartono mengatakan dengan adanya tiga pintu keluar tersebut, diharapkan nantinya masyarakat Kulon Progo bisa mendapatkan manfaat dari pembangunan jalur bebas hambatan tersebut.

“Ini baru rencana awal. Ini belum didiskusikan dengan pemerintah DIY. Ini kan masih berjalan,” katanya belum lama ini, seperti dikutip dari Tribunjateng.com.

Lebih lanjut Gusdi menjelaskan tol Jogja-Cilacap yang saat ini sedang dalam pembahasan oleh pemerintah rencananya bakal melewati wilayah Kulon Progo.

Proyek tol Jogja – Cilacap ini juga bakal menyambungkan dengan jalur menuju Bandara Internasional Yogyakarta dan sejumlah wilayah yang rencananya dilalui tol Yogyakarta-Cilacap antara lain beberapa desa di Kecamatan Wates, Pengasih, dan juga Sentolo.

Baca juga: 14 Ruas Tol Baru Ini Belum Dapat Investor

Sejumlah desa yang akan dilewati tol Cilacap-Yogyakarta itu adalah Hargomulyo Desa Karangsari, Wates, Pengasih, Sedangsari, Donomulyo, dan Banguncipto.

Ada permintaan khusus dari pemda setempat, yakni untuk jalur yang akan dilalui diminta tidak melewati Kota Wates, artinya di alihkan ke sisi utara. Rencananya, pembangunan Tol Jogja-Cilacap ini akan dilaksanakan sejajar dengan jalur rel kereta api.

Gubernur pun juga memberikan pertimbangan atas perlintasan tol tersebut.  Pemilihan pembangunan tol sejajar dengan jalur kereta ini karena pemerintah tidak ingin wilayah Kulon Progo dibelah-belah oleh jalur transportasi.

Gusdi mengungkapkan, usulan tersebut disampaikan oleh pemerintah kabupaten Kulon Progo karena pemerintah daerah memberikan harapan yang besar supaya pembangunan tol yang melintas di wilayahnya benar-benar memberikan manfaat bagi masyarakat sekitarnya.

“Jangan sampai, wilayah ini hanya dilalui tol, namun masyarakat tidak bisa menikmati manfaatnya,” ujarnya. (lna)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*