Jelang Ramadan, Pedagang di Batang Minta Harga Daging Sapi Stabil

Ilustrasi (Foto: scmp.com)
Mari berbagi

JoSS, BATANG – Harga daging sapi di sejumlah pasar tradisional di Kabupaten Batang masih relatif stabil dan belum terjadi kenaikan seperti di daerah lain. Pedagang berharap harga daging sapi tetap stabil menjelang Ramadhan.

Untuk diketahui, harga daging sapi di sejumlah pasar di DKI Jakarta dan Jawa Barat melonjak menjadi Rp130 ribu hingga Rp150 ribu per kilogram (kg). Padahal, harga normal daging sapi hanya Rp120 ribu per kg.

“Dari posisi semula harga normal itu Rp120 ribu per kg, saat ini penjual eceran di tingkat konsumen itu sudah masuk di posisi Rp130 ribu sampai Rp150 ribu, artinya kenaikan itu terjadi ada di posisi 7-20 persen,” ungkap Ketua Jaringan Pemotongan dan Pedagang Daging Indonesia (JAPPDI) Asnawi.

Sementara, berdasarkan hargapangan.id, harga daging sapi mencapai Rp140.650 per kg di Aceh hari ini. Kemudian, harga di DKI Jakarta dan Jawa Barat sedikit lebih rendah, yakni masing-masing Rp135.850 per kg dan Rp132.600 per kg.

Seorang pedagang daging sapi di Pasar Kabupaten Batang, Lilis mengatakan, hingga saat ini belum terjadi kenaikan harga daging sapi. Untuk itu dia mengimbau konsumen untuk tidak perlu khawatir.

Baca juga: Kemendag Akui Kebijakan Minyak Goreng Satu Harga Tak Optimal Jamin Ketersediaan Stok

“Sejak lebaran tahun 2021 harganya masih stabil Rp110.000,00 per kg. Sebelum lebaran tahun lalu Rp105.000,00 per kilo gram,” katanya, saat ditemui di kios daging Pasar Kabupaten Batang, Kamis (24/2/2022).

Ia mengharapkan, di daerah Batang tidak terjadi kenaikan harga komoditas daging sapi. Mengingat saat ini masyarakat baru menata hidupnya bangkit dari pandemi. Karena jika harga daging sapi naik, dikhawatirkan dampaknya akan dirasakan masyarakat kecil.

“Biasanya akan naik menjelang Lebaran dan kualitas dari pemasok sudah kurang bagus, jadi kami memilahnya butuh tenaga ekstra, makanya harganya naik,” katanya, dilansir dari batangkab.go.id.

Lebih lanjut dia menjelaskan, pembeli mayoritas dari pedagang bakso. Kebanyakan yang dibeli daging khas dalam sama tetelan. (lna)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*