Jumlah Kematian Akibat Covid-19 Lebih Dari 95 Ribu, Trump Desak Pelonggaran Lockdown

Foto: ft.com
Mari berbagi

JoSS, AMERIKA SERIKAT – Jumlah kasus kematian akibat virus corona di Amerika Serikat saat ini tercatat lebih dari 95.000 jiwa dan menginfeksi setidkanya 1,5 juta orang. Kendati demikian Presiden Donald Trump mendesak perluasan pembukaan lockdown di negara ini karena jumlah pengangguran terus meningkat.

“Kami melakukan hal yang benar, tapi sekarang saatnya bergerak. Kalian akan menghancurkan negara jika tidak melakukannya (membuka lockdown),” kata Trump sebagaimana dikutip AFP, Kamis (21/5).

Trump melontarkan pernyataan tersebut di hadapan para pemimpin Afrika-Amerika di Michigan, salah satu kawasan kunci pemilihan umum.

Ia pun dianggap menggunakan isu pembukaan lockdown ini sebagai upaya melambungkan namanya menjelang pemilihan umum pada November mendatang.

Dikutip dari CNNIndonesia, krisis akibat wabah virus korona sendiri diperkirakan belum berakhir dalam waktu dekat karena Rusia dan Amerika Latin menjadi episentrum penyebaran dalam beberapa waktu terakhir, seperti kondisi di Asia sebelumnya.

Baca juga:

Namun, sekitar 2,42 juta warga Amerika juga kehilangan pekerjaannya pekan lalu. Kementerian Tenaga Kerja AS menyatakan total warga yang kehilangan pekerjaannya sejak lockdown diberlakukan menjadi 38,6 juta orang.

Trump lantas melontarkan desakan perluasan pembukaan lockdown pada Kamis, saat beberapa kawasan di Eropa mulai menjalani kehidupan biasa setelah lockdown.

Siprus, misalnya, mulai memasuki tahap kedua pembukaan lockdown, yakni menghentikan jam malam, restoran, salon, serta pantai kembali dibuka untuk umum. Namun, bandara dan hotel di kawasan Mediterania tetap ditutup.

Denmark turut memulai kehidupan normal dengan pembukaan museum dan kebun binatang sejak Rabu (20/5) setelah pemerintah menyatakan penyebaran virus corona mereda.

Jelang musim panas, di AS sendiri juga sudah banyak toko mulai kembali dibuka, bahkan pantai-pantai turut menyambut wisatawan. Pantai Virginia juga akan dibuka menjelang akhir pekan ini. (lna)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*