Seri Belajar dari Negara Lain Mengatasi Pandemi COVID-19

UME (Emergency Army Unit) dari Spanyol mendesinfeksi terminal untuk mencegah penyebaran virus corona di bandara di Barcelona, ​​Spanyol, Kamis, 19 Maret 2020 | Foto: AP Foto/dailysabah.com
Mari berbagi
Mas Awo

Orang Jawa punya penggambaran yang pas untuk keunikan satu negara dengan yang lain melalui ungkapan “Desa Mawa Cara Negara Mawa Tata”. Artinya setiap desa punya cara yang sendiri dalam kesehariannya, sementara negara punya tata tertib atau peraturan yang berbeda dengan negara lain.

Begitu juga dengan upaya mengatasi wabah Covid-19, dua negara di Eropa yakni Italia dan Spanyol, punya cara yang berbeda meski ada pula kesamaan-kesamaan konsepnya. Italia yang harus kehilangan 10.023 warganya akibat terinfeksi virus corona dan Spanyol yang harus menguburkan 5.982 warganya (29/3) akibat pandemi Covid-19, melakukan langkah-langkah dengan prioritas yang berbeda.

Karena merasa kebobolan akibat sikap warganya yang meremehkan perintah social distancing dan karantina, Italia harus merogoh anggaran untuk paket darurat sebesar € 25 miliar atau setara dengan Rp 425 triliun. Menurut imf.org, Itu artinya Italia harus merelakan 1,4 persen dari pendapatan domestic bruto (PDB)_nya untuk menangani pandemic Covid-19.

Paket darurat Italia € 25 miliar itu dialokasikan untuk memperkuat sistem perawatan kesehatan Italia dan perlindungan sipil sebesar € 3,2 miliar; untuk membantu pekerja yang diberhentikan dan wiraswasta yang kesulitan keuangan senilai € 10,3 miliar; serta untuk menanggung penangguhan pajak dan penundaan pembayaran tagihan sarana di kota-kota yang terkena dampak sebesar € 6,4 miliar.

Seriusnya dampak dari wabah virus corona di Italia juga memaksa pemerintah memutuskan melakukan moratorium pembayaran pinjaman untuk beberapa rumah tangga dan UKM (usaha kecil dan menengah), termasuk pinjaman kepemilikan rumah dan overdraft atau jumlah penarikan yang melebihi dana yang tersedia pada akun giro. Negara juga menjamin pinjaman UKM, memberikan insentif untuk perusahaan keuangan dan non-keuangan dalam bentuk Kegiatan Pajak Tangguhan serta memberikan jaminan kepada bank pembangunan yang ada senilai € 0,5 miliar.

Hal pahit lain yang terpaksa dilakukan adalah bertindak tegas, kalau perlu sampai melakukan penahanan kepada warga yang nekad berkegiatan di luar. Status lockdown sebenarnya sudah diumumkan awal Maret 2020 dengan membatasi perjalanan dan pertemuan umum. Semua sekolah dan universitas tutup. Kegiatan produktif yang tidak penting di seluruh negeri juga ditutup sampai awal April, dengan pengecualian untuk supermarket dan toko kelontong, apotek, bank, transportasi umum dan layanan publik yang penting.

Di Spanyol begitu muncul korban meninggal, Pemerintah Spanyol langsung menyatakan keadaan darurat pada 15 Maret 2020. Pergerakan warga hanya diperbolehkan untuk tujuan-tujuan penting saja, kegiatan komersial termasuk kegiatan budaya dan ditangguhkan. Hotel dan restoran juga dibatasi hanya untuk layanan penting, pengoperasian angkutan umum juga dikurangi.

Langkah penting lainnya yang dilakukan Spanyol adalah mengalokasikan anggaran sekitar 0,7 persen dari PDB-nya atau sebesar € 8,9 yang jika dirupiahkan sekitar Rp 159 triliun untuk tanggap darurat. Adsapun rincian alokasinya adalah mendukung anggaran dari dana darurat ke Kementerian Kesehatan (€ 1 miliar); transfer ke daerah untuk layanan kesehatan regional (€ 2,8 miliar); dana tambahan untuk penelitian yang berkaitan dengan pengembangan obat dan vaksin untuk COVID-19 (€ 110 juta), tunjangan untuk wiraswasta yang terkena dampak; fleksibilitas anggaran untuk memungkinkan transfer antar lini anggaran; sentralisasi pasokan medis; dan proses manajemen darurat untuk pengadaan semua barang dan jasa yang dibutuhkan oleh sektor publik untuk mengimplementasikan tindakan apa pun untuk mengatasi COVID-19. Langkah ini juga didukung oleh European Central Bank (ECB).

Selain itu, pemerintah Spanyol menambah jaminan pemerintah untuk pinjaman swasta dan UKM sebesar € 100 miliar; € 2 miliar jaminan untuk eksportir melalui Export Insurance Credit Company; perpanjangan jatuh tempo pinjaman petani yang menggunakan jalur kredit khusus kekeringan 2017, satu bulan moratorium pembayaran hipotek untuk yang paling rentan. (awo – bersambung)

Baca juga: Belajar dari Negara Lain Mengatasi Pandemi COVID-19, China Alokasikan Anggaran Sekitar Tiga Ribu Triliun Rupiah

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*