BCL dan Yovie Widianto Jajal Pendaratan Perdana Pesawat Jenis Airbus 330 di YIA

BCL dan Yovie Widianto | Foto: indopos.co.id
Mari berbagi

JoSS, JOGJA – Musisi Bunga Citra Lestari (BCL) dan Yovie Widianto menjadi bagian dari penumpang Garuda Indonesia GA2020 dari Cengkareng ke Yogyakarta International Airport (YIA). Pesawat besar (wide boddy) jenis Airbus 330 seri 200 pertama yang mendarat di Bandara Kulonprogo ini.

Rombongan artis penampil di Batik Music Festival 2019 ini mendarat di YIA Jumat (4/10) pukul 11.25 WIB. Kedatangan keduanya langsung disambut General Manager PT Angkasa Pura I Yogyakarta Agus Pandu Purnama.

Menurut keterangan Agus, pesawat yang ditumpangi BCL dan Yovie adalah pesawat berbadan lebar alias wide boy pertama yang mendarat di YIA.

“Pesawat besar (wide boddy) jenis Airbus 330 seri 200 Garuda Indonesia GA2020 dari CGK mendarat di YIA… menjadi pesawat wide body pertama yang mendarat di Yogyakarta International Airport, membawa lebih dari 200 penumpang,” tulisnya pada akun pribadi sosial medianya.

Ia menambahkan, pesawat jenis itu, mulai pekan ini, akan melayani rute pulang-pergi Bandara Internasional Seokarno Hatta-YIA setiap Jumat dan Minggu. Batik Music Festival akan digelar di Candi Prambanan, Sleman, DIY pada Sabtu (5/10) mulai pukul 10.00 WIB.

Baca juga: Melenggang di New York Fashion Week, Olvah Alhamid: Dulu Hanya Bisa Bermimpi

Seperti diketahui, untuk merayakan Hari Batik Nasional setiap 2 Oktober ini menghadirkan musisi internasional dan nasional. Di antaranya, BCL, Yovie and Friends, David Foster and Friends, Raisa, Pia Toscano, dan lain sebagainya.

Sebelumnya Yovie dan Kahitna tampil menghibur para penumpang maskapai nasional Garuda Indonesia pada Jumat (4/10) kemarin. Mereka menjadi bagian dari penerbangan khusus #GIAcoustic, yakni pagelaran live music acoustic di dalam pesawat dari ketinggian 35 ribu kaki.

Kehadiran Yovie dan Kahitna ini menjadi penerbangan #GIAcoustic untuk yang ketiga kalinya. Penerbangan khusus GA 2020 ini menempuh rute Jakarta – Kulon Progo, disampaikan pihak Garuda Indonesia kepada para wartawan.

Dalam keterangannya, Yovie Widianto mengungkapkan, “Selama 33 tahun berkarir di dunia musik ini merupakan pengalaman tersendiri bagi kami untuk live acoustic di pesawat. Kami turut berbangga bisa berkolaborasi dengan Garuda Indonesia untuk menghadirkan pengalaman baru tersebut bagi penikmat musik Indonesia,” demikian dilansir dari Suara.com. (lna)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*