Jateng Siapkan 200.000 Dosis Vaksin Indovac dan 90.000 Vaksin Pfizer   

Vaksin Booster Jateng
Ilustrasi Vaksin Booster (MarekPhoto's/joss)
Mari berbagi

JoSS, SEMARANG – Dinas Kesehatan Jawa Tengah ( Jateng ) menyiapkan 200.000 dosis vaksin Indovac dan 90.000 dosis vaksin jenis Pfizer untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang ingin menjalankan vaksinasi tahap keempat atau booster kedua.

Untuk diketahui, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mengumumkan program vaksin virus corona (Covid-19) dosis keempat atau booster kedua bagi masyarakat umum berusia 18 tahun ke atas akan diberikan secara gratis, mulai 24 Januari 2023.

Ketetapan soal booster kedua ini tertuang dalam Surat Edaran Kemenkes Nomor HK.02.02/C/380/2023 tentang Vaksinasi Covid-19 Dosis Booster ke-2 Bagi Kelompok Masyarakat Umum.

“Mulai 24 Januari 2023, dapat dimulai pemberian vaksinasi Covid-19 dosis booster ke-2 bagi semua masyarakat umum (18 tahun ke atas),” demikian bunyi poin pertama SE tersebut.

Kepala Bidang (Kabid) Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Jateng, Rahmah Nur Hayati, melalui Sub Surveilans Imunisasi, Atin Suhesti, mengatakan vaksinasi booster kedua atau tahap keempat sudah dibuka mulai Selasa (24/1/2023).

“Untuk nakes [tenaga kesehatan] sudah dimulai lebih awal [booster kedua]. Kalau masyarakat umum baru hari ini dan hanya diperuntukan bagi usia 18 tahun ke atas,” jelas Atin, seperti dilansir dari Solopos.com, Selasa (24/1/2023).

Sedangkan untuk stok vaksin, terang Atin, Dinkes Jateng memiliki stok sekitar 200.000 dosis vaksin jenis Indovac dan 90.000 dosis vaksin Pfizer.

Vaksin sebanyak itu diklaim mampu memenuhi kebutuhan tiap kabupaten/kota di Jateng. Kendati demikian, pada jenis booster kedua atau keempat ini pihaknya akan menyesuaikan dengan jenis vaksin yang diterima masyarakat pada booster pertama atau dosis ketiga.

“Jenis vaksin yang ada Indovac atau Pfizer. Kalau Indovac khusus untuk yang vaksin primernya Sinovac atau Indovac. Kalau selain Sinovac atau Indovac, misalnya Pfizer, Astrazeneca, itu bisa memakai Pfizer. Kalau vaksin Jhonson&Jhonson (J&J) itu pakai vaksin J&J juga,” terangnya.

Dinkes Jateng pun telah menginstruksikan jajaran dinas di tiap kabupaten/kota untuk kembali menggencarkan vaksin booster kedua bagi masyarakat umum. Termasuk menggerakan kembali sentra vaksin di area car free day atau CFD.

“Kami harap, masyarakat berkenan untuk vaksinasi booster kedua. Karena kita tidak bisa prediksi kondisi yang sekarang ini belum dinyatakan bebas pandemi, baru pencabutan PPKM [pembatasan pemberlakuan kegiatan masyarakat]. Kemudian prokes dan lainnya tetap, dengan itu tetap kita laksanakan booster,” pungkasnya.

Sekadar informasi, capaian vaksinasi dosis ketiga atau booster tahap pertama di Jateng masih jauh dari harapan. Hingga 23 Januari 2023, capaian vaksinasi booster tahap pertama baru mencapai 33,96 persen. Sedangkan untuk vaksin booster tahap kedua bagi tenaga kesehatan saat ini telah mencapai 71,67 persen. (lna)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*