Aktivitas Merapi Terus Meningkat BPBD: Waspadai Banjir Lahar

BPBD
Ilustrasi | Foto: google
Mari berbagi

JoSS, JOGJA – Guguran lava pijar Gunung Merapi di Sleman Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) semakin intens beberapa hari terakhir, BPBD mengimbau warga untuk waspada datangnya banjir lahar terutama saat hujan deras.

Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) mencatat delapan kali guguran lava pijar meluncur dari puncak Gunung Merapi pada Jumat (18/01/2019).

Melalui akun twitter resminya, BPPTKG menyatakan bahwa sejak pukul 00.00-06.00 WIB tercatat sebanyak delapan kali guguran lava.

Jarak luncur tidak teramati karena cuaca di Gunung Merapi berkabut. Meski demikian, berdasarkan data seismik durasi guguran itu berlangsung selama 12 sampai 88 detik.

Guguran lava yang terjadi pada pukul 01.37 WIB, menurut laporan BPPTKG terdengar oleh warga di Dusun Deles, Klaten, Jawa Tengah.

Sementara cuaca di Gunung Merapi pada Jumat pagi dilaporkan berkabut. Angin di gunung itu bertiup tenang dengan suhu udara 20,9 derajat Celcius dengan kelembaban udara 93 persen RH, dan tekanan udara hingga 915,4 hpa.

Berdasarkan analisis morfologi kubah lava Gunung Merapi yang terakhir dirilis BPPTKG, volumenya mencapai 439.000 meter kubik dengan laju pertumbuhan mencapai 3.400 meter kubik per hari atau lebih kecil dari pekan sebelumnya.

Saat ini kubah lava masih stabil dengan laju pertumbuhan yang masih rendah, rata-rata kurang dari 20.000 meter kubik per hari.

Baca jugaTerjadi Guguran Lava Pijar Gunung Merapi

Mengacu pada data aktivitas vulkanik Merapi, hingga saat ini BPPTKG masih mempertahankan status Gunung Merapi pada level II atau Waspada dan untuk sementara tidak merekomendasikan kegiatan pendakian, kecuali untuk kepentingan penyelidikan dan penelitian berkaitan dengan upaya mitigasi bencana.

BPPTKG mengimbau warga tidak melakukan aktivitas dalam radius tiga kilometer dari puncak Gunung Merapi.

Sementara itu, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta tetap mewaspadai potensi terjadinya banjir lahar hujan di sejumlah sungai berhulu gunung Merapi saat puncak musim hujan pada Januari 2019.

“Potensi banjir pada puncak musim hujan, kami lebih memfokuskan pada aliran sungai berhulu gunung Merapi yang berpotensi dilalui banjir lahar hujan,” kata Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Sleman, Makwan, di Sleman, Jumat (18/1).

Menurut dia, kawasan yang dilalui sungai berhulu di lereng gunung Merapi seperti Sungai Gendol, Opak, Kali Kuning, Boyong dan Krapsak memiliki potensi diterjang lahar dingin.

“Sampai saat ini di puncak gunung Merapi masih terdapat jutaan meter kubik material vulkanis sisa erupsi 2010, ini berpotensi terjadi hujan lahar dingin jika di puncak terjadi hujan deras dengan durasi lama,” katanya, seperti dikutip dari Antara.

Ia mengatakan, selain itu beberapa wilayah Kabupaten Sleman memiliki potensi bencana hidrometeorologi seperti banjir dan longsor. (lna)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*