Sudah 11 Varietas Durian Unggul Jateng Disertifikasi

durian unggul
Mari berbagi

JoSS, SOLO – Sudah ada 11 varietas unggul lokal durian yang disertifikasi oleh Balai Pengawasan dan Sertifikasi Benih (BPSB) Jawa Tengah (Jateng), sehingga tercatat sifat-sifat unggulnya dalam dokumen resmi pemerintah dan diakui sebagai tanaman yang unggul.

Kepala BPSB Dinas Pertanian dan Perkebunan Jawa Tengah, Eko Partono, menyebutkan, ke-11 tanaman buah paling favorit di Indonesia yang dinyatakan sebagai varietas unggul dari Jawa Tengah adalah Durian Petruk dan Durian Tarmin dari Jepara, Durian Sunan Boyolali, Durian Simemang Banjarnegara, Durian Kumbokarno Kendal, Durian Kholil Kota Semarang, Durian Kromo Banyumas serta Durian Teji, Durian Lawkra, Durian Sukun dan Durian Matesih dari Karanganyar.

“Memang masih banyak varietas unggul yang ada di Jawa Tengah, tapi belum semuanya disertifikasikan. Idealnya makin banyak yang disertifikasi makin baik, sehingga selain ada legalitasnya, juga tercatat di dokumen sifat-sifat unggulnya,”kata Eko Partono, kepada JoSS, di kantornya, Kamis (16/5).

Dia mengungkapkan, sampai saat ini lembaga yang dipimpinnya sudah mencatat, mengidentifikasi dan menguji serta memberikan pengakuan atas 53 varietas tanaman lokal yang ada dan menyatakannya sebagai varietas unggul yang diakui. “Durian memang menjadi tanaman terbanyak yang varietas lokalnya disertifikasi,” tambah dia.

Selain durian, kelompok tanaman lain yang varietasnya sudah disertifikasi adalah buah naga, pisang, salak, padi (3), sayuran (6), kedele (2), dan lainnya yaitu kacang tanah, bunga, biofarmaka dan buah semusim masing-masing satu varietas. “Jenis tanaman yang varietas unggulnya paling banyak disertifikasi adalah durian. Ada 11 varietas lokal durian kita yang sudah disertfikasi sebagai tanaman buah unggul.”

Tanaman lain yang disertifikasi cukup banyak adalah buah naga (3 varietas), kelengkeng (3 varietas), jeruk (3), alpukat (2), pisang (2), duku (2), melinjo(2), belimbing (2), psang (2), kemudian salak dan jambu air serta manggis masing-masing satu varietas. Untuk belimbing memang tanaman unggul khas Demak, dan ada 2 yang sudah disertifikasi, yaitu Belimbing Kapur dan Belimbing Kunir. Selain Belimbung, Demak juga punya varietas buah unggulan lain yaitu Jambu Air Merah Delima. Sementara duku yang dipahami awam dihasilkan dari Purbalingga, ternyata yang sudah disertifikasi adalah Duku Matesih Karanganyar dan Duku Woro Rembang.

Untuk tanaman padi, ada 3 varietas yang sudah tercatat keunggulannya, yaitu Padi Rojolele Klaten, Padi Pepe Sragen dan Padi Logawa Kebumen. Eko mengaku banyak varietas unggul padi di Jawa Tengah yang sebelum terdaftar, bahkan dia menduga beberapa sudah menjadi langka dan menghilang. “Butuh kesungguhan kita bersama jika ingin menyelematkan keragaman varietas yang sebenarnya merupakan kekayaan alam yang sangat bernilai,”ujarnya.

Mengenai ketersediaan bibit tanaman yang sifatnya unggul, saat ini dipasok oleh produsen bibit dan pengedar bibit yang ada. Catatan BPSB Jawa Tengah menyebutkan, saat ini ada 499 pengedar dan produsen bibit yang terdaftar resmi di BPSB, di mana 345 di antaranya berstatus produsen bibit. “Memang ada penurunan dibanding lima tahun lalu dimana tahun 2012 tercatat ada 433 produsen bibit dan 153 pengedar bibit, tapiterus menurun.  Tahun 2015 sempat melonjak dengan tercatatnya 454 produsen bibit dan 164 pengedar bibit, tapi turun lagi,” ungkap alumnus Fakultas Pertanian UKSW Salatiga ini.

Sementara itu luas penangkaran bibit yang terbesar adalah padi (13.213 hektar), kedele (8.898 ha), jagung (202 ha),kacang tanah (23 ha) dan kedele (9 ha). Untuk penangkaranhortikultura (buah dan sayuran) tercatat ada 445 hektar dan biofarmaka 50 hektar. (awo)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*