Benowo Park, Kolaborasi Apik Desa Wisata Yang Bisa Jadi Alternatif Pengembangan UMKM Masyarakat Desa Penggarit

Benowo Park Pemalang
Benowo Park (Wasiatur Rizkiyah)
Mari berbagi
Benowo Park Pemalang, Penulis ; Wasiatur Rizkiyah, Fakultas Ekonomi, Prodi Ekonomi Islam UNWAHAS Semarang

BERBICARA tentang pariwisata beberapa waktu terakhir industri ini mulai menunjukan adanya perkembangan dan pertumbuhan yang cukup signifikan terutama pada industry pariwisata yang berbasis halal.

Tentu saja hal ini menjadi perhatian bagi pemerintah setempat untuk ikut andil dalam pengembangan pariwisata daerahnya, tidak terkecuali Pemerintah Jawa Tengah yang gencar melakukan inovasi pariwisata dengan pengembangan Desa Wisata yang diharapkan dengan adanya pengembangan desa wisata tersebut dapat meningkatkan nilai kualitas suatu daerah  yang kemudian akan berdampak pula pada peningkatan kesejateraan ekonomi Masyarakat hingga infrastruktur daerah.

Salah satu Kabupaten yang kini mulai banyak mengembangkan Desa wisata adalah Kabupaten Pemalang. Kabupaten Pemalang terletak Provinsi Jawa Tengah. Wilayah ini berada di  pesisir  utara di Pulau Jawa. Dari Semarang, Pemalang berjarak sekitar 135 km ke arah barat dengan kendaraan darat dapat memakan waktu kurang lebih 2-3 jam. Luas wilayah Kabuaten Pemalang adalah 1.115,30 km2.

Wilayah ini berbatasan dengan kabupaten di sekitarnya dan laut Jawa, yaitu: Batas utara : Laut Jawa Batas selatan : Kabupaten Purbalingga Batas timur : Kabupaten Pekalongan Batas barat : Kabupaten Tegal Melihat batas wilayah tersebut, Kabupaten Pemalanga memiliki posisi yang strategis, baik dari sisi perdagangan maupun pemerintahan. Wilayah yang berada di pesisir utara Jawa ini dijuluki Kota Grombyang.

Banyak yang belum mengetahui teryata pemalang memiliki tempat wisata yang di nilai mampu mengerakan perekonomian dan UMKM di pemalang. Salahsatunya adalah desa Wisata Penggarit. Pemerintah  Daerah bekerjasama dengan institute lokal seperti BUMDes mengelola area hutan tersebut untuk dijadikan tempat wisata seperti kebun Anggrek, Gunung Matih yang dibuat menjad Gardu pandang dan Wisata Budaya & Religi Benowo Park yang menjadi salah satu wisata unggulan di Desa Tersebut.

Benowo Park Pemalang

Benowo Park merupakan sebuah kawasan wisata yang terletak di Desa Penggarit, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang. Di kawasan wisata ini kita dapat menikmati aneka wahana wisata.

Salah satunya adalah hadirnya jajanan tradisional dan uang klitik (terbuat dari kayu). Setiap sebulan sekali tepatnya pada hari Kamis Wage (penanggalan Jawa), di Benowo Park diselenggarakan Pasar Kamis Wage.

Namun Kini Wisata tersebut mulai buka setiap hari minggu karena makin banyaknya pengunjung. Nama Benowo sendiri diambil dari salah satu tokoh bernama Pangeran Benowo yang merupakan putra dari Jaka Tingkir atau sultan dari Kerajaan Pajang. Di kawasan Benowo Park ini pula terdapat Makam Pangeran Benowo dan menjadi salah satu lokasi wisata religi.

Benowo Park sendiri terletak di Desa Penggarit Kecamatan Taman Kabupaten Pemalang. Berjarak kurang lebih 8,6 km dari Alun-alun Pemalang ke arah selatan melalui jalur Pemalang – Randudongkal via Jalan A.Yani, Jalan Gatot Subrot dan Jalan DI Panjaitan.

Setelah sampai di Pasar Paduraksa atau sebelum Gapura Selamat Jalan Kota Pemalang, belok kiri ke arah Desa Sungapan, nanti belok kanan ke arah Bendung Leis (perbatasan Desa Sungapan dan Desa Penggarit). Tidak jauh dari situ, belok ke kanan menuju Benowo Park.

Wisata Benowo Park sendiri terbentuk karena ide pemerintah daerah setempat yang melihat adanya potensi Desa Penggarit yang cukup untuk dikembangkan sebagai desa wisata. Hingga akirnya pemerintah daerah bekerja sama dengan BUMDes dan Perhutani mengelola kawasan hutan dan area makam Mbah Benowo sebagai lokasi Wisata yang mengkolaborasikan nilai budaya dan religi.

Semasa awal dibentuknya pada tahun 2017 wisata ini mampu menarik lebih banyak pengunjung sehingga hal tersebut dapat meningkatkan perekonomian desa penggarit dan masyarakat sekitar. Tak heran jika Benowo Park Desa Wisata Penggarit di gadang-gadang menjadi tempat wisata yang mampu mengakat UMKM di sekitar hal ini di dukung dari Potensi alam yang masih melimpah membuat Desa Penggarit kaya dengan sumber daya alam.

Mulai dari pertanian, sumber air, hingga perkebunan mangga sebagai ikon desa ini. Berbagai potensi ini membuat Desa Penggarit makmur loh jinawi dan mencatat pendapatan hingga Rp 3,8 miliar pada tahun 2020. Tak aneh memang jika melihat potensi ekonomi Desa Penggarit yang melimpah.

Namun, keberhasilan ini, salah satunya hasil dari kerja keras dan kolaborasi antara masyarakat, pemerintah Desa Penggarit, dan berbagai kelembagaan yang ada di sana.

Pemerintah daerah mampu melihat potensi dari Benowo Park Desa Wisata Penggarit yang kedepan nya diyakini mampu mengangkat UMKM di sekitar Benowo Park Desa Wisata Penggarit seperti Tenun ATBM Pemalang juga  merupakan pusat produksi tenun ATBM (Alat Tenun Bukan Mesin).

Industri tenun telah berkembang sejak penjajahan Belanda, kemudian dikembangkan oleh beberapa tokoh desa. Pada 1950, tenun ATBM mulai dikenal dalam motif desain kain tenun sarung.

Sampai sekarang, kain tenun sarung menjadi ikon Desa Wanarejan Utara sebagai desain kain tenun ATBM atau kain tenun goyor dan juga akan mampu mengangakt kuliner di pemalang.

Pengelola Benowo Park Juga menggaet masyarakat desa penggarit untuk membuka UMKM dan kerajinan yang dapat diperjualbelikan di sekitar area Benowo Park tidak heran jika di dalam area Benowo park banyak pedagang, mulai makanan khas daerah hingga kerajinan tangan untuk kelancaran UMKM di kawasan benowo park ini Pemerintah daerah bersama BUMDes berkolaborasi dengan Perbankan yakni BRI sebagai pihak penyedia dana dan melakukan berbagai kegiatan untuk pegembangan desa wisata seperti pendampingan, literasi keuangan, hingga pelatihan untuk Untuk kedepan nya pemerinta daera pelaku UMKM.

Karena besarnya potensi ini di harapkan Pemerintah setempat lebih gencar untuk mempromosikan Benowo Park Desa Wisata Penggarit agar mampu di kenal banyak orang dan menjadi salah satu destinasi utama di jawa tengga.

Dengan demikian akan mudah mengangkat kota Pemalang khusus nya UMKM dan ekonomi kota pemalang melalui wisata Benowo Park Desa Wisata Penggarit.(*)

 

Penulis: Wasiatur Rizkiyah, Fakultas Ekonomi, Prodi Ekonomi Islam UNWAHAS Semarang.

Disclaimer: Tulisan ini sepenuhnya menjadi penanggungjawab penulis, di luar kewenangan redaksi JoSS.co.id

 

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*