Musisi Jogja Gelar Tribute To Seventeen

Mari berbagi

JoSS, JOGJA – Sejumlah musisi Jogja bersama Jogja Berbakti menggelar acara Tribute to Seventeen Band untuk memberikan dukungan terhadap keluarga grup band yang menjadi korban bencana tsunami Selat Sunda di kawasan Pantai Carita, Pandeglang Banten pada Sabtu (22/12).

Bencana yang menewaskan 431 orang, ribuan terlukan dan puluhan ribu masyarakat mengungsi ini di antaranya merenggut nyawa 3 personel Seventeen band, termasuk Bani yang berasal dari Jogja serta istri sang vokalis Ifan Seventeen.

Sejak Sabtu (29/12) beberapa musisi berkumpul di sebelah panggung yang berdiri di depan Gedung Agung Istana Kepresidenan Yogyakarta.

Kebanyakan dari mereka mengenakan baju berwarna hitam. Mereka adalah para penampil untuk acara yang diadakan untuk mengenang Seventeen Band.

Mengusung tajuk Tribute to Seventeen: Untukmu Sahabat, Jogja Berbakti dan beberapa pemusik di Jogja menyuguhkan persembahkan mereka untuk memberi dukungan kepada keluarga Seventeen.

Selain acara musik, Tribute to Seventeen juga dibuka donasi yang juga akan diserahkan kepada keluarga Seventeen.

Dipandu oleh beberapa MC kondang Jogja, antara lain Doni, Ghundi, Alit Jabang Bayi, dan lain-lain, acara musik ini dimulai sekitar pukul 15.30 WIB dibuka dengan menyanyikan Indonesia Raya.

Tak lama, penampilan dari Drummer Guyup YK (DGYK) berlangsung semarak dengan gebrakan dari belasan perkusi. Tak tampak kesedihan dalam acara ini, yang ada hanyalah semangat untuk bangkit dari kehilangan.

Anang Batas, salah satu inisiator Jogja Berbakti mengungkapkan bahwa acara ini terbentuk dari dukungan penuh sahabat musikus Yogyakarta yang turut kehilangan atas meninggalnya tiga personil Seventeen.

“Yang utama kami menciptakan kebersamaan di Jogja serta menguatkan keluarga Seventeen,” ujarnya.

Mulanya, ide menyelenggarakan acara ini hadir setelah dirinya dan beberapa inisiator yang lain menghadiri pemakaman M. Awal Purbani, bassist Seventeen di Gamping pada Senin (24/12).

Setelah akhirnya memutuskan membuat acara, dukungan mengalir tak hanya dari pemusik, namun juga fasilitator acara dan Istana Kepresidenan Jogja.

Baca juga: Gunung Agung di Bali Erupsi, Warga Diminta Kosongkan Radius 4 KM

Setelah performa yang menghentak dari pukulan beberapa drum oleh DGYK, acara ini dilanjut dengan penampilan dari Cah Nyanyi YK yang berkolaborasi dengan Dexter Band dan Dharma Band.

Melalui dua lagu yang ditampilkan, yaitu Jaga Selalu Hatimu milik Seventeen dan Kita milik Sheila on 7, Cah Nyanyi YK mengajak penonton untuk tidak larut dalam kesedihan, namun bersama merayakan Seventeen sebagai band Jogja yang menginspirasi.

Inspirasi tersebut tak hanya dirasakan oleh Cah Nyanyi YK, sejumlah musikus Jogja lain juga urun lagu untuk mengenang salah satu grup musik Yogyakarta yang sudah berdiri sejak tahun 1999.

Pada awal pendiriannya, Seventeen digawangi oleh enam personel, yaitu Yudhi Rus Harjanto, Herman Sikumbang, Zulianto “Zozo” Angga, Windu Andi Darmawan, Yohan Doni Saputro, serta M. Awal Purbani.

Perbedaan visi misi grup musik membuat Doni dan Zozo keluar pada tahun 2008, disusul Yudhi pada 2013.

Seperti tercantum pada poster acara yang sudah beredar sekitar dua hari sebelum acara, Jogja Berbakti turut membuka donasi bagi penonton maupun donatur yang berkenan berdonasi.

Hasil donasi ini nantinya akan diserahkan kepada keluarga Seventeen.

“Kami fokus ke keluarga Seventeen. Tapi misalnya dari keluarga justru mengarahkan ke sana [korban tsunami lain di Banten dan Lampung] itu sudah hak mereka,” jelas Anang.

Ia menegaskan, acara ini memang tidak mengutamakan besaran hasil donasi, namun bentuk perhatian warga Jogja pada keluarga Seventeen. (lna)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*