Hari Bhayangkara, Kapolda DIY Ajak Polwan Berpuisi di Atas Bukit

hari bhayangkara
Anggota Poda DIY berlatih membaca puisi di Watu Lumbung, menjelang peringatan Hari Bhayangkara | Foto : joss.co.id/ari kristiyono
Mari berbagi

“Tentu, tentu kami kecewa denganmu,

Salah satunya saat pelayananmu diwarnai pungli.

Atau saat kami berharap keadilan dan datang melapor kehilangan ayam

Tapi kami malah harus kehilangan sapi.

Pelayananmu dipasangi tarif wani pira,

Tumpul ke atas, tajam ke bawah”

JoSS, JOGJA  – Polisi berpuisi, begitulah cara Polda Daerah Istimewa Yogyakarta memperingati Hari Bhayangkara ke-72, Minggu (1/7).

Kapolda Brigjen Pol Ahmad Dofiri bersama 72 Polwan bawahannya, akan bergantian membaca puisi di ketinggian bukit Watu Lumbung, obyek wisata edukasi yang ada di Desa Kretek, Kecamatan Kretek, Bantul, tidak jauh dari Pantai Parangtritis.

“Puisinya dibuat oleh para seniman, lalu para penegak hukum akan membacakan di depan pentas terbuka di sini. Respons akan diberikan langsung oleh para seniman, boleh memarahi atau memuji,” tutur Muhammad Boy Rifai, pengelola Kampung Edukasi Watu Lumbung, Jumat (29/6) malam.

Boy memaparkan, keinginan Kapolda DIY adalah memperingati Hari Bhayangkara dengan “bercermin” pada tingkat apresiasi masyarakat –dalam hai ini diwakili seniman, terhadap institusi kepolisian. Puisi yang dibacakan, adalah hasil seleksi dari seratusan puisi yang sengaja dibuat para seniman untuk polisi.

Polisi dari semua wilayah di DIY, sampai ke tingkat Polsek, terlibat dalam pentas seni ini. Sebanyak 72 polisi wanita, sesuai angka tahun usia korps Polri, dilatih khusus untuk membaca puisi. Selain dua orang perwira menengah berpangkat AKBP, mereka adalah Polwan berpangkat Brigadir Dua yang merupakan generasi termuda di strata kepolisian.

“Dalam pentas ini kami menyebut mereka para ‘bidadari bhayangkara.’ Merekalah yang berhadapan langsung dengan masyarakat. Dengan membaca puisi langsung di depan seniman pembuatnya, mereka akan mendapat pengalaman khusus dan memahami seperti apa uneg-uneg, harapan masyarakat kepada mereka” imbuh Boy.

Pentas akan digelar Minggu petang, seusai upacara dan seremoni Hari Bhayangkara di markas. Pengunjung akan disuguhi dengan aneka makanan tradisional lokal, di tengah-tengah area Watu Lumbung yang sangat alami dan mengesankan suasana pedesaan tempo doeloe.

Sebagai “balas jasa” terhadap apresiasi para seniman, Kapolda memberikan hadiah khusus berupa pembuatan SIM kepada para seniman yang terlibat. Selain itu, Museum Rekor Indonesia (Muri) juga akan hadir untuk mencatat moment pertama kali 72 polisi berpuisi di depan seniman. (rik/lna)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*