Pelabuhan Cilacap Buka Tol Laut Selatan Jawa

Mari berbagi

JoSS, CILACAP, JAWA TENGAH – Pelabuhan alam Cilacap di sisi tenggara Provinsi Jawa Tengah membuka layanan tol laut yang pertama di deretan selatan pulau Jawa untuk mengaktifkan perdagangan antar-provinsi yang sementara ini mengandalkan angkutan jalan raya. Tahap awal tol laut dari ini melayani rute Cilacap-Banyuwangi dengan armada kapal perintis.

Dengan dibukanya tol laut Cilacap-Banyuwangi ini, diharapkan biaya logistik bisa lebih efisien dibandingkan penggunaan angkutan jalan raya. “Tol laut di selatan Jawa ini yang pertama. Kita berharap rintisan ini bisa berkembang dengan baik,”kata Plt Gubernur Jawa Tengah, Heru Sudjatmoko, saat melepas Pelayaran Perdana Kapal Perintis Route R-106, di Dermaga Wijayapura PT Pelabuhan III di Cilacap, Rabu (8/5).

Dimulainya rute rintisan tol laut rute Cilacap – Banyuwangi merupakan sejarah baru, mengingat selama ini banyak mitos yang menghambat pembukaan pelayaran di selatan Jawa, yang berada di Kawasan Samudera Hindia. Hambatan psikologis dan mitos membuat perlabuhan Cilacap kurang berkembang sebagaimana mestinya, meskipun beberapa titik di pantai selatan Jawa Tengah sudah mulai muncul aktivitas penangkapan ikan dengan kapal nelayan, termasuk munculnya beberapa Tempat Pelelangan Ikan (TPI) di Cilacap, Kebumen, Purworejo, Bantul, Wonogiri dan Pacitan. Selain ke Jawa Timur, kini tengah dibahas tol laut ke barat menuju Pangandaran, Pelabuhan Ratu, dan Banten.

.“Tol laut diyakini jauh lebih efektif dan efisien karena mampu mengangkut barang sangat banyak. Bahkan ke depan, rintisan tol laut wilayah selatan ini tidak hanya mengangkut barang, tapi juga penumpang atau manusia,” ujar Heru Sudjatmoko.

Dia mengungkapkan, pelayaran perintis itu menggunakan Kapal Bintang Utama dengan daya angkut sebesar 4.400 ton, membutuhkan waktu tempuh sekitar 49 jam perjalanan dari Dermaga Wijayapura Cilacap sampai Banyuwangi. Waktu tempuh ini sangat bersaing dibandingkan dengan angkutan truk jalan raya, yang bisa sampai 60 jam waktu tempuhnya. “Untuk pelayaran perdana, Kapal Bintan Utama mengangkut sebanyak 1.000 ton semen. Dalam pelayaran perdana ini, komoditas yang diangkut adalah semen produksi Cilacap.

Ke depan, Heru berharap pengusaha dan pelaku UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) di pesisir selatan Jawa mau berhitung untuk memanfaatkan produknya dengan angkutan laut agar lebih efisien. Dengan diresmikannya tol laut di jalur selatan Jawa, transportasi bisa lebih efektif dan efisien mengingat jalur perdagangan antarprovinsi telah terkoneksi oleh palayaran perintis.

Heru yang juga mantan Bupati Purbalingga juga berharap agar program tol laut juga ada di pesisir utara Jawa, khususnya untuk rute pendek yang melayani pelabuhan-pelabuhan seperti Tegal, Pekalongan, Kendal, Pelabuhan Juwana, Kabupaten Pati dan Rembang untuk mendukung perdagangan antarpulau bagi para pengusaha dan UMKM yang ada di Pantura. Saat ini tidak sedikit produk UMKM daerah pesisir utara yang dijual sampai ke NTT, Ambon, Papua, maupun Sulawesi.

Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Laut Direktorat Jenderal Perhubungan Laut, Candra Irawan, yang hadir pada peluncuran pelayaran perdana tersebut menyampaikan bahwa pembangunan sarana transportasi laut menggunakan tol laut dalam rangka memperlancar arus penumpang, produk ke seluruh penjuru tanah air.

Chandra mengungkapkan rencana pengembangan angkutan laut perintis barang jalur selatan terdiri atas tiga tahap. Setelah melayani rute Cilacap–Banyuwangi–Celukan Bawang PP, akan dikembangkan rute Cilacap–Pangandaran–Pelabuhan Ratu; kemudian rute Cilacap–Kulon Progo–Pacitan–Prigi/Trenggalek–Banyuwangi–Celukan Bawang. “Untuk tahap ketiga, akan dilakukan penambahan kapal dengan sistem crossing sehingga tercapai layanan yang efektif dan efisien,”ungkapknya. (jatengrov.go.id/awo)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*